Daftarkan diri anda dengan memasukan alamat email untuk terus mendapatkan informasi terbaru dari kami.
Abstraksi Musik Innuendo terinspirasi dari sebuah genre sastra Inggris yang bercorak humor. Namun, di balik corak humornya, Innuendo memiliki potensi untuk mengangkat isu-isu menggelitik bahkan isu-isu yang dianggap tabu dan tidak sopan untuk diungkapkan. Cara berkespresi ini memungkinkan seseorang bisa mengekspresikan itu semua dengan bebas di ruang publik, apalagi ruang virtual. Maka dari itu, Innuendo relevan untuk dijadikan acuan dalam mengungkap berbagai isu dan persoalan dalam eksositem musik yang selama ini jarang diungkap berdasarkan pengamatan, pengalaman, dan studi.
Kanal ini dibuat untuk mewadahi berbagai macam ekspresi seperti quotes, komentar spontan, sindiran, dan kritikan tentang berbagai kejadian konkrit di dalam ekosistem musik. Semua ide yang diekspresikan di sini merupakan hasil abstraksi dari fenomena-fenomena yang menggelitik dan dirasa perlu menjadi perhatian bersama.
Harapannya, dengan mengungkap isu-isu menggelitik yang ada di sekitar ekosistem musik Indonesia, kanal ini dapat merangsang dan meningkatkan sensibilitas orang terhadap keadaan ekosistem musik. Karena, masih banyak sekali hal-hal yang perlu diwacanakan, dibicarakan, dan diupayakan bersama untuk mendongkrak perkembangan ekosistem musik Indonesia.
Karena harapan yang ingin kami capai memerlukan partisipasi dari berbagai pihak, maka untuk itulah konten dalam kanal ini dibuat menjadi sangat ringan, ringkas, dan cair, tetapi tetap esensial dalam mengungkap persoalan atau isu yang konkrit. Semua konten yang dibuat berpegang teguh pada prinsip untuk merangsang kesadaran publik tentang pentingnya pengembangan dan kemajuan ekosistem musik Indonesia. Dengan demikian, kanal Innuendo bisa menjadi elemen penggerak dari Abstraksi Musik yang dapat menjaring perhatian dan partisipasi dari berbagai pihak untuk tujuan media ini.