Cikal bakal berdirinya Abstraksi Musik berawal dari refleksi tentang perlunya perhatian lebih besar terhadap persoalan-persoalan seputar ekosistem musik di Indonesia. Meliputi persoalan praktik memainkan musik, komposisi, kritik musik, penonton, dan berbagai aspek atau pihak-pihak yang ikut menjadi bagian di dalam ekosistem tersebut. Dan insight yang bermanfaat bagi perkembangan musik dan ekosistemnya. Semua itu disajikan dengan menekankan kualitas, kemudahan, kejernihan, dan kedalaman.
Abstraksi Musik pada awalnya adalah sebuah blog musik yang dibuat sekitar tahun 2016. Pada tahun 2020 mulai dikembangkan menjadi start-up media yang berkomitmen untuk memberikan informasi dan insight yang bermanfaat bagi perkembangan musik dan ekosistemnya. Semua itu disajikan dengan menekankan kualitas, kemudahan, kejernihan, dan kedalaman.
Kami berperan untuk mengisi kurangnya informasi dan insight tentang musik di Indonesia serta bertujuan untuk melebarkan perspektif masyarakat terkait soal musik. Semua ini dilakukan dalam rangka mendorong pemberdayaan individu-indivdu atau kelompok yang ada di dalam ekosistem musik Indonesia.